
Bukittinggi, 03 Mei 2025- Kantin Delica yang berada di sebelah lapangan basket tepatnya di Sentral Kuliner UIN Bukittinggi ini sering dikunjungi masyarakat UIN Bukittinggi. Kantin ini sudah beroperasi sejak tahun 2024 hingga kini. Kantin sederhana ini marak dipadati pelanggan setiap Senin-Sabtu pada jam 07.00 hingga 18.00 WIB, terutama saat jam makan siang. Dengan hadirnya Kantin Delica di Sentral Kuliner ini menyajikan berbagai varian menu yang menjadi incaran masyarakat UIN Bukittinggi, khususnya di kalangan mahasiswa. Penyajian menu andalan dari Kantin Delica ini seperti ayam geprek, mie Surabaya, mie pedas, dan teh hijau yang budgetnya lumayan terjangkau.
Selain menjadi tempat makan siang, pelanggan juga menjadikan kantin ini sebagai tempat belajar hingga berdiskusi. Vera dari Kubu Tanjung, Tigo Baleh saat diwawancarai “saya mulai berjualan disini semenjak Sentral Kuliner berdiri pada akhir tahun 2024. Penyajian menu di sini kisaran Rp. 10.000 ke atas sesuai harga yang dapat dijangkau masyarakat UIN Bukittinggi khususnya mahasiswa, dari segi varian menu yang disajikan tentunya sesuai kuantitas dan kualitas rasa. Adapun kebersihan di kantin ini lumayan bersih, dikarenakan sampah itu dibersihkan 2x sehari mulai pukul 07.00 pagi hingga 17.00 sore” tuturnya.
Mahasiswa semester akhir, Ilham Khaliq juga mengungkapkan perasaannya mengenai kantin tersebut “semenjak adanya Sentral Kuliner di UIN Bukittinggi ini, dapat memudahkan masyarakat UIN khususnya mahasiswa dalam mencicipi segala varian menu dari berbagai pedagang yang menawarkan dagangannya. Terlait kantin ini dari segi produk setiap pedagang hampir sama dalam menyajikan menu, namun itu tergantung dari kualitas rasa setiap menu yang disajikan yang membuat kantin ini worth it dibandingkan kantin lainnya” ucapnya.
Penulis: Aesha Nabila Putri, Difna Amalia, Huda, Siti